CARA PENGOLAHAN KECAP MANIS DARI KEDELAI

CARA PENGOLAHAN KECAP MANIS DARI KEDELAI



Kecap Manis adalah cairan kental yang berwarna coklat gelap cenderung hitam yang terbuat dari bahan baku nira, kedelai putih maupun kedelai hitam yang memiliki rasa yang manis. Fungsi kecap adalah penyedap rasa di masakan atau sebagai bahan pelengkap dalam sajian makanan

Cara pembuatan kecap cukuplah mudah berikut tahapan pembuatan kecap manis dari bahan baku kedelai


Tahap I 
siapkan bahan baku kedelai yang baik, bebas dari kotoran seperti batu, kedelai busuk, kedelai rusak, tanah, dll

Tahap II
Pencucian kedelai agar bersih dari bahan - bahan kotoran  lain yang menepel pada biji kedelai dengan ember yang dialiri air mengalir atau mengunakan Mesin Pencuci Kedelai 

Tahap III
Setelah proses pencucian selesai rendam kedelai selama 5-6 jam, kemudian di pisahkan kulit arinya agar proses fermentasi bisa berjalan sempurna dengan dimasukan karung kemudian di injak - injak atau mengunakan mesin pengupas kedelai

Tahap IV 
Perebusan  selama 1,5-2  jam.Dengan cara biji kedelai dimasukan ke dalam dandang rebus  dengan kompor, yang bertujuan untuk  mendapatkan biji kedelai yang lunak 

Tahap V
Penirisan dilakukan  dengan menggunakan mesin peniris air  dan dinginkan biji kedelai rebus sebelum proses fermentasi tahap awal

Tahap VI
Fermentasi Tahap I ( Peragian ) . Setelah kedelai dingin dilakukan proses penjamuran menggunakan ragi tempe ( jenis Rhizopus. Sp.)  dengan perbandingan 1 kg bahan membutuhkan 1 gram jangan terlalu banyak

Tahap VII
Biji kedelai yang sudah berjamur pisahkan dengan jamurnya dengan dengan tangan atau di bantu dengan mesin peniris air kemudian keringkan dengan sinar matahari atau dengan Mesin Oven Pengering Kedelai agak kering tapi tidak kering sekali

Tahap VIII
Biji kedelai yang telah agak kering di campur atau direndam kedalam larutan garam dengan konsentrasi 20 % selama 3-4 minggu dengan suhu ruang disimpan mengunakan ember atau panci tertutup

Tahap IX
Saring hasil perendaman dengan kain saring untuk mendapatkan cairan bahan kecap awal dengan ampas

Tahap X
Cairan bahan baku awal kecap dimasak dengan di campur gula kelapa atau gula jawa dengan perbandingan 1 : 2 setelah itu tambahkan pula bumbu - bumbu tambahan sesuai selera proses pemasakan bisa mengunkan panci atau pun mengunakan mesin pemasak kecap

Tahap XI
proses penyaringan agar cairan kecap yang sudah jadi bebas dari ampas atau residu dari bahan tambahan saat proses pemasakan

Tahap XII
Proses Pengisian kedalam kemasan botol ataupun standing pounch untuk menakarnya bisa mengunakan Mesin Penakar Botol Atau Standing Pounch sedadngkan pengemasan standing punch bisa di bantu dengan mesin pengemas 

Subscribe to receive free email updates: